Di artikel kali ini saya mengupas tentang permasalah hp samsung yang lemot, mungkin banyak diantara hp temen temen pengguna hp samsung hpnya yang susah untuk dikompromi, lemot ketika buka aplikasi lama banget.
Biasanya ini terjadi pada pengguna hp samsung versi lama. Nah kalau belum punya bajet untuk beli hp samsung yang baru bisa ikuti cara ini untuk mempercepat hp samsung lama temen temen, Yuk simak panduannya saya juga uda nyiapin tutorial versi videonya biar mudah dipahami.
Cara Mempercepat HP Samsung Yang Lemot Hanya 1 Menit Saja
Nah oke, silahkan peraktekkan panduan dibawah :
- Pertama silahkan tekan menu paggilan
- Selanjunya silahkan dial *#9900#
- Nah akan muncul halaman SysDump
- Disini silahkan kalian pilih menu Delete Dumpstate/Logcat
- Kemudian akan muncul Konfirmasi Sukses Menghapus Itu artinya log dan Cache di hp Samsung temen temen sudah terhapus
- Selanjutnya silahkan restart hpnya
Apa Itu Menu Dumpstate/logcat ?
Adalah tool yang ada di hp android yang biasa digunakan oleh pengembang untuk menganalisis error dan performa dari handphone dan juga aplikasi. Jika lama lama tidak dihapus maka informasi ini akan menumpuk dan bisa membuat HP Tambah lemot
Apa Tidak Bermasalah Ketika Menghapus Dumpstate/logcat ?
Selama ini saya bolak balik menghapus Dumpstate/logcat namun hp saya tidak pernah mengalami kendala dan apakah ini pengharuh pada performa hp ? Jujur karena saya menggunakan hp Samsung A15 4G yang baru saya beli, tidak ada perbedaan yang menonjol kalau mungkin saya menggunakan hp Samsung lama yang lemot uji coba ini bakalan bisa melihat perbedaanya.
Nah demikian tutorial yang bisa saya berikan di artikel kali ini semoga bermanfaat dan jangan lupa bagikan artikel mungkin ada yang membutuhkan.